Tujuan:
- Mengkaji dan mengembangkan ilmu pengetahuan serta teknologi di bidang pertanian, termasuk ilmu dasar dan lanjutan, serta aplikasinya untuk mendukung pembangunan pertanian, dengan fokus pada karakteristik dan potensi agroekosistem tropis lembap.
- Menghasilkan penelitian yang produktif dalam menciptakan karya dan teknologi baru yang kreatif, inovatif dan berstandar internasional dengan memanfaatkan potensi sumber daya alam di lingkungan tropika lembap dan lingkungannya yang memiliki kontribusi signifikan terhadap pengembangan ilmu, metode dan teknologi pertanian untuk pemecahan masalah di bidang pertanian.
- Mengembangkan keahlian akademik dan profesional dalam menganalisis dan mengintegrasikan pengetahuan melalui pendekatan inter, multi dan transdisipliner untuk mengatasi isu-isu kompleks dalam pertanian.
- Menghasilkan lulusan yang mampu menjadi pemimpin di bidang akademik, pemerintahan, dan industri pertanian, dan dapat berkontribusi dalam pengambilan keputusan, pengembangan kebijakan dan regulasi pertanian yang berbasis ilmiah dan berkelanjutan.
- Membangun kerjasama nasional dan internasional dengan institusi penelitian, universitas, serta industri untuk memperluas dampak penelitian dan pengembangan.
Strategi:
- Mengembangkan kurikulum berbasis OBE yang up-to-date dengan kemajuan teknologi dan metodologi terkini di bidang pertanian, serta mengadopsi pendekatan pembelajaran berbasis penelitian, problem, masalah factual, dan studi kasus untuk mendorong pemikiran kritis dan analitis; serta penerapan suasana/fasilitas kelas berbasis Student Center Learning.
- Melakukan evaluasi berkala terhadap kurikulum dan metode pengajaran untuk memastikan relevansi dan kualitas pendidikan berkesesuaian dengan perkembangan terbaru dalam ilmu dan teknologi pertanian serta kebutuhan pasar tenaga kerja.
- Meningkatkan fasilitas laboratorium dan teknologi untuk mendukung penelitian mutakhir, dan menyediakan akses ke jurnal internasional, database ilmiah, dan perangkat lunak analisis data yang relevan.
- Memberikan bimbingan intensif, serta melakukan monitoring dan evaluasi berkala terhadap kemajuan penelitian mahasiswa untuk memastikan mahasiswa mendapatkan dukungan yang diperlukan dalam proses penelitian dan dapat menyelesaikan penelitiannya tepat waktu.
- Memfasilitasi keterlibatan mahasiswa dalam proyek penelitian yang didanai oleh pemerintah dan swasta, melalui pembimbingan/coaching penulisan proposal riset bagi mahasiswa untuk hibah Ristekdikti/Lembaga lain.
- Memfasilitasi mahasiswa untuk publikasi dan diseminasi hasil penelitian pada jurnal internasional bereputasi dan berpartisipasi dalam konferensi ilmiah internasional untuk menyebarluaskan temuan penelitian kepada komunitas akademik dan praktisi, melalui pelatihan/pembimbingan penulisan artikel ilmiah hasil riset untuk Jurnal Ilmiah Bereputasi dan secara periodik menyelenggarakan seminar ilmiah.
- Mengadakan program pengabdian kepada masyarakat untuk menerapkan hasil penelitian, serta melibatkan petani, komunitas lokal, dan pemangku kepentingan dalam proses penelitian dan pengembangan teknologi.
- Menjalin kerjasama dan membangun kemitraan dengan universitas, lembaga penelitian, industri dan organisasi lainnya di tingkat lokal, nasional dan internasional untuk memperluas sumber daya, penelitian kolaboratif dan pertukaran akademik.
- Menyelenggarakan sistem manajemen good governance, pelayanan prima, dan tata kelola yang efektif dan efisien berbasis IT, serta koordinasi yang baik dengan seluruh tata pamong.